Pria dan Wanita sama-sama Alien

Sabtu, 14 Februari 2009

”ngunduh tresno salah mongso, pungkasane dadi perkoro”

Menurut Dr. Gray dalam bukunya berjudul ”Men are from Mars, Women are from Venus” dikisahkan bahwa pria dan wanita penghuni bumi ini berasal dari planet yang berbeda. Pria berasal dari planet Mars sedangkan wanita berasal dari Planet Venus. Pada mulanya, penduduk Mars jatuh cinta pada penduduk Venus setelah mengamati melalui teropongnya dan memutuskan melakukan penerbangan ke Venus. Gayung pun bersambut, kedatangan penduduk Mars disambut penduduk Venus dengan hangat dan tangan terbuka. Kedua penduduk planet merasakan suatu keajaiban cinta, saling berbagi rasa, saling menghargai perbedaan, dan hidup damai dalam keselarasan hingga bertahun-tahun lamanya. Sampai suatu ketika, mereka memutuskan untuk terbang ke bumi

Pada awalnya segala sesuatunya indah dan menyenangkan. Namun pengaruh atmosfer bumi mulai merasuk, dan pada suatu pagi setiap orang terbangun dan mengalami suatu amnesia yang aneh (amnesia selektif). Orang Mars maupun Venus telah lupa bahwa mereka berasal dari planet yang berbeda dan memang seharusnya berbeda. Segala sesuatu yang mereka ketahui tentang perbedaan antar mereka pun terhapus dari memori dan kesadaran, sehingga pria dan wanita terus-menerus bertengkar.

Ilustrasi Dr. Gray tersebut setidaknya mampu memberikan penjelasan kepada kita mengapa hubungan antara pria dan wanita selalu fluktuatif dan sering tidak harmonis, entah hubungan secara umum atau hubungan spesial. Wanita tiba-tiba marah dan sedih karena merasa tidak diperhatikan, kaum pria juga secara mengejutkan menarik diri dari pergaulan dan cenderung diam, dan kesalahpahaman terus terulang yang melahirkan pertengkaran-pertengkaran berseri (kalau disinetronkan bisa menjadi beratus-ratus judul dan beribu-ribu episode). Bahkan untuk yang telah berpasangan, ketidakharmonisan hubungan menimbulkan intrik-intrik percintaan tingkat atas, seperti perselingkuhan.

Jatuh cinta memang ajaib dan terasa selalu abadi. Dengan mudah kita menganggap cinta itu ibarat nyala api Mrapen yang tak pernah kunjung padam serta tak pula pernah lapuk termakan usia. Ketika keajaiban itu raib, masing-masing pihak menjadi penuntut, pembenci, mudah menghakimi, dan tidak sabaran. Pria mengharapkan wanita berfikir dan bertindak seperti pria, sebaliknya wanita menghendaki pria merasa dan berperilaku sebagaimana wanita. Niat baik dan penuh kasih, sayangnya tidak mampu mencegah mati rasa cinta (interrelationship deadlock, ill feel, BT, dsb).

Untuk memperoleh hubungan yang harmonis, Dr Gray menyarankan agar kita memahami perbedaan-perbedaan antara pria dan wanita yang diimbangi dengan rasa saling menghargai dan memahami. Apa saja perbedaan-perbedaan tersebut? Harap sabar untuk menunggu posting selanjutnya.

**####**

Sekarang lakukan apa yang saya minta! Pertama, bayangkanlah kalau pria dan wanita yang Anda kenal merupakan alien, makhluk asing, dengan penampakan yang sebenar-benar alien (bukan wujud manusia). Kalau susah berimajinasi bentuk alien seperti apa, recall ingatan Anda pada tayangan-tayangan mistis televisi kita. Kalau sudah, kini wujud aneh makhluk alam lain telah Anda lihat bertebaran di muka bumi.


1. Dapatkah Anda mencintai atau setidaknya memiliki rasa sayang kepada ”makhluk” di depan kita, meskipun dalam wujud manusianya yang kita lihat tersebut adalah kekasih kita? Mampukah Anda melihat dengan hati, bukan hanya dengan mata?

a. Jika Anda sanggup mencintai kekasih Anda dalam wujud yang sebenar-benarnya (alien), berarti cinta Anda sangat amat tulus dan sejati.
b. Jika Anda tidak sanggup melakukannya (red. sayang), berarti persepsi/arti cinta Anda masih sebatas fisik. Keindahan fisik memang bumbu penyedap mata, tapi tidak akan indah selamanya. Mudanya memang kencang dan mulus, tapi tua tetap saja keriput, dan mati pun jadi bangkai.

2. Bila Anda tetap tidak bisa merasakan dan membayangkan bagaimana mencintai makhluk luar angkasa yang super aneh, sudah semestinya kita bersyukur kepada Allah SWT yang menciptakan manusia dengan bentuk yang paling sempurna di antara makhluk-makhluk lainnya

Diposting oleh alhayat di 2/14/2009  

7 komentar:

aku pilih yang b aja ah, hehehe..
aku udah lupa nich, rasanya mencintai dan di cintai..
jadi aku pilih yang B aja..
terserah ah apa kata orang, celaan atau cacian tak pernah mergores hatiku..
*ciela, koyok tenan tenano ae xixixixixixixixixx...*

rampadan mengatakan...
14 Februari 2009 pukul 17.12  

dalem mas...

emang aneh dua makhluk ini...
dua pribadi yang bertolak belakang, tapi membutuhkan satu sama lain...

vbi_djenggotten mengatakan...
15 Februari 2009 pukul 07.07  

@rampadan: klihatannya bnyk diantara qt,terutama kaum2 muda termasuk sy cenderumng milih B. Krn mungkin alam pikiran kita masih belum nyempe memahami cinta dgn sedlm2ny

@vbi_djenggotten: sy jg sependapat (aneh tp nyata)

alhayat mengatakan...
15 Februari 2009 pukul 13.20  

pagi.., salam kenal dari BacaBlog :) paling top emang klo benar benar bisa mencintai seseorang karena Allah SWT :)

[FRESH]
mau blogwalking? mau baca posting terbaru dari blogger?
atau.. mau kenalan, titip salam, dan lihat foto blogger lain? dateng aja ke http://bacablog.com

ingin pemikiran Anda mengispirasi orang lain?
atau.. meningkatkan pembaca dan link ke blog Anda?
daftarkan blog Anda di http://bacablog.com

Tomy Ardianto mengatakan...
16 Februari 2009 pukul 11.53  

Saya juga masih ragu nih kalo ngebayangin wajah orang yang saya cintai mirip alien hiks... amit-amit jabang bayi.

Saya salut sama istri seorang pilot yang mengalami kecelakaan. Wajahnya terbakar ketika pesawat yang dibawanya mengalami kecelakaan hingga wajah pilot tersebut hancur, mirip alien. Tapi sang istri dengan setia memberikan dukungan dan cintanya yang tulus, hingga pilot tersebut bisa bertahan dan sekarang menjadi seorang motivator.

Seno mengatakan...
17 Februari 2009 pukul 12.51  

kadang cinta itu buta... tak memandang usia, derajat, kedudukan, dan kekayaan...

The Diary mengatakan...
18 Februari 2009 pukul 20.30  

kalo baru mulai belajar mengenal kayaknya seseorang itu emang seperti mahluk asing. soalnya kita nggak pernah kenal sebelum ini. makanya aku dateng ke sini mau kenalan. xixiheieheii

dwina mengatakan...
19 Februari 2009 pukul 22.04  

Posting Komentar

Blogger Login Form

Please enter your username and password to enter your Blogger Dasboard page!